Halo Rekan Assist.id! Kegiatan Tutup Buku di Klinik merupakan aktivitas yang sangat penting sekali untuk pembukuan keuangan, karena untuk mengetahui posisi keuangan Klinik.


Dalam Update Sistem Klinik Assist.id versi 3.5.4 ini, pada saat melakukan Tutup Buku sekarang bisa menambahkan catatan Kelebihan atau Kekurangan uang di Kasir. Untuk melakukan Tutup Buku dengan menambahkan catatan Kekurangan atau Kelebihan Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:


1. Klik Modul Kasir

2. Pada Tab Pembayaran, Klik Tutup Buku


Berikut adalah tampilan Fitur Tutup Buku yang baru. Disini bisa dilihat total Transaksi pada saat Tutup Buku adalah Rp. 166.500, yang terdiri dari:

  • Transaksi Tunai sebesar Rp. 126.500
  • Transaksi Non Tunai sebesar Rp. 40.000

Jika Uang yang berada di kasir sesuai dengan keterangan pada sistem, maka Anda bisa langsung klik SIMPAN.


3. Jika uang yang ada di Kasir ternyata kurang atau lebih, maka Klik tombol dibawah ini untuk memberikan keterangan.

4. Isi keterangan sesuai dengan Uang di Kasir, baik berupa Pemasukan atau Pengeluaran.

  • Pilih Pengeluaran apabila ada kukurangan, uang yang seharusnya berada di Kasir adalah Rp. 126.500 (Total Transaksi Tunai), ternyata uang yang berada di kasir misalnya adalah Rp. 120.000, karena Rp. 6.500 sudah telah dikeluarkan untuk hal lain, misalnya dengan alasan memberi sumbangan.

  • Pilih Pemasukan apabila ada kelebihan, uang yang seharusnya berada di Kasir adalah Rp. 126.500 (Total Transaksi Tunai), ternyata uang yang berada di kasir misalnya adalah Rp. 130.000, karena ada kelebihan Rp. 3.500 dari kelebihan kembalian Pasien.

5. Setelah data yang Anda isi sudah benar, Klik Simpan

  • Setelah Klik Simpan akan keluar menu untuk mencetak Tutup Buku, ini akan muncul hanya 1 kali setiap Anda Klik Simpan, jadi sebaiknya pastikan data sudah benar dan langsung di Cetak
  • Data yang dicetak berisi data Tutup Buku secara Detail

Berikut ini adalah tampilan format yang bisa dicetak untuk Fitur Tutup Buku yang berisi data Tutup Buku secara Detail.

Sekian penjelasan cara Tutup Buku apabila ada perbedaan jumlah uang di Kasir dengan Sistem pada sistem Klinik Assist.id. Semoga bisa membantu Klinik Anda dan dapat diimplementasikan dengan baik.

Jika Anda memiliki pertanyaan mengenai produk atau cara penggunaannya silahkan hubungi kami melalui live chat di dalam sistem di sebelah kanan bawah. Selamat Mencoba! (▔▽▔)/